Berita Nasional IndonesiaBerita Nasional Indonesia
Reading: Bupati Sampang Hadiri Langsung Pelantikan Anggota PAW PPP
Share
Aa
Berita Nasional IndonesiaBerita Nasional Indonesia
Aa
  • Dewan Redaksi
  • Susunan Redaksi
  • Pedoman Media Siber
All Rights Reserved. Seputar Indonesia Net
Berita Nasional Indonesia > Uncategorized > Bupati Sampang Hadiri Langsung Pelantikan Anggota PAW PPP
Uncategorized

Bupati Sampang Hadiri Langsung Pelantikan Anggota PAW PPP

admin 2 years ago 733 Views
Bupati Sampang Hadiri Langsung Pelantikan Anggota PAW PPP

SAMPANG– Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sampang menyelenggarakan Rapat Paripurna dan pengambilan sumpah jabatan serta pelantikan Anik Amanilah sebagai Pejabat Antar Waktu (PAW) dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) periode 2019-2024, Kamis (24/08/2023).

Turut hadir Wakil Bupati Sampang H. Abdullah Hidayat sekaligus merupakan Ketua DPC PPP Sampang dan Pengurus DPW PPP Jatim H. Mujahid Ansori, Ketua DPRD M. Fadol, Mohammad Farok yang mengundurkan diri.

Pelantikan Anik Amanilah sebagai pengantar waktu (PAW) dari partai persatuan pembangunan (PPP) periode 2019-2024, sumpah atau janji sebagai PAW anggota DPRD Sampang menggantikan Mohammad Farok karena yang bersangkutan telah mengundurkan diri.

Anggota DPRD Kabupaten Sampang dari Partai Persatuan Pembangunan ini dilantik dan diambil sumpahnya berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Jawa Timur Hj. Khofifah Indar Parawansa, tertanggal 20 Juli 2022 di Surabaya Tentang Peresmian Pengangkatan Pengganti Antar Waktu anggota DPRD Kabupaten Sampang.

Selain itu juga dihadiri oleh anggota DPRD Kabupaten Sampang, Ketua KPU Kabupaten Sampang Adi Imansyah, Bawaslu Sampang serta sejumlah pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sampang. Usai pengambilan sumpah dan janji, M. Fadol berharap Nyai Anik Amanillah dapat menjalankan amanah yang telah diberikan oleh masyarakat Sampang.

Ketua PCS Suguhkan Musik Dug-dug, 9 Turis Norwegia Suka Ria Menari Bersama
Gelar Halal Bihalal Idul Fitri 1446 H, Bupati Sampang Ajak Masyarakat Satukan Hati Membangun Daerah
PT Terminal Petikemas Surabaya Tingkatkan Sosialisasi Anti-Pungli di Bulan Ramadhan
Zurich Life Luncurkan Zurich Income Assurance Plan (ZIAP) di Surabaya, Dukung Pertumbuhan Ekonomi yang Positif
DPRD Sampang Harap Bupati dan Wabup Baru Sinergis Majukan Daerah

“Kami sangat berharap saudari dapat memberikan kontribusi yang maksimal dan dapat meningkatkan kinerja lembaga DPRD dalam penyelenggaraan pemerintahan di Sampang,” ujarnya.

Ketua DPRD Kabupaten Sampang M.Fadol mengucapkan selamat kepada Saudari Anik Amanillah yang baru saja diambil sumpahnya. Mari kita bekerja bersama-sama untuk memperjuangkan aspirasi rakyat Kabupaten Sampang dengan terus bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Sampang.

Prosesi pelantikan ini diawali dengan pengucapan sumpah janji oleh Anik Amanillah yang dipandu oleh Ketua DPRD Kabupaten Sampang M. Fadol. Kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara pengambilan sumpah/janji dan penyematan PIN anggota DPRD Kabupaten Sampang.

Pelantikan dan peresmian PAW anggota DPRD Kabupaten Sampang penerus masa jabatan 2019-2024 ini diakhiri dengan pemberian ucapan selamat dari Pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Sampang, KPU dan Bawaslu serta undangan yang lain.(Cat/DHA)

TAGGED: Dprdsampang, Sampang
admin August 24, 2023
Previous Article Pantau Kadar Gas Buang, Pemkot Surabaya Uji Emisi Kendaraan
Next Article Polisi Kaget, Kotak HP Kok Isinya ini?

Berita Lainnya

Ketua PCS Suguhkan Musik Dug-dug, 9 Turis Norwegia Suka Ria Menari Bersama

1 month ago

Gelar Halal Bihalal Idul Fitri 1446 H, Bupati Sampang Ajak Masyarakat Satukan Hati Membangun Daerah

1 month ago

PT Terminal Petikemas Surabaya Tingkatkan Sosialisasi Anti-Pungli di Bulan Ramadhan

2 months ago

Zurich Life Luncurkan Zurich Income Assurance Plan (ZIAP) di Surabaya, Dukung Pertumbuhan Ekonomi yang Positif

2 months ago
about us

Kabar terbaru di Seluruh Indonesia

All Rights Reserved. Seputar Indonesia Net

Removed from reading list

Undo
Welcome Back!

Sign in to your account

Lost your password?