Berita Nasional IndonesiaBerita Nasional Indonesia
Reading: Lapas Narkoba Pamekasan Bersih Bersih Makam Pahlawan
Share
Aa
Berita Nasional IndonesiaBerita Nasional Indonesia
Aa
  • Dewan Redaksi
  • Susunan Redaksi
  • Pedoman Media Siber
All Rights Reserved. Seputar Indonesia Net
Berita Nasional Indonesia > Daerah > Lapas Narkoba Pamekasan Bersih Bersih Makam Pahlawan
DaerahPemerintahan

Lapas Narkoba Pamekasan Bersih Bersih Makam Pahlawan

admin 3 years ago 651 Views
Lapas Narkoba Pamekasan Bersih Bersih Makam Pahlawan

SEPUTARINDONESIA.NET, PAMEKASAN –Dalam rangka rangkaian peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan ke-58 dan sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan yang bersih dan sehat serta untuk menghormati jasa para pahlawan Nasional.

Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan, Kanwil Kemenkumham Jatim mengadakan giat kebersihan di Taman Makam Pahlawan (TMP) yang terletak di Jalan Panglegur, Kabupaten Pamekasan, Sabtu (16/04/2022).

Dalam kegiatan ini dipimpin langsung oleh Ka.KPLP Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan Kanwil Kemenkumham Jatim, Basuki diikuti oleh Warga Binaan Pemasyarakatan, dengan 3 orang Staf KPLP Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan, Kanwil Kemenkumham Jatim serta dibawah pengawasan Kasubbag TU, Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan, Kanwil Kemenkumham Jatim, Rasuka. Kegiatan dimulai dari pukul 09.00 WIB.

Kasubbag TU Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan, Kanwil Kemenkumham Jatim, Rasuka menjelaskan bahwa kegiatan kerja bakti dilaksanakan dalam rangka Hari Bakti Pemasyarakatan ke-58 tahun.

“Sesuai arahan dari bapak Kalapas, kami mengerahkan para WBP untuk melaksanakan giat kebersihan di Taman Makam Pahlawan. Dengan mengikuti kegiatan kerja bakti di TMP diharapkan dapat menumbuhkan kepedulian WBP terhadap lingkungan sekitar dan selain itu juga, kegiatan ini untuk menghormati jasa para pahlawan para pahlawan sehingga timbul rasa nasionalisme,” ujar Rasuka.

GEMAH Laporkan Dugaan Pemerasan Anggota DPRD DKI Jakarta Terkait Judi Sabung Ayam
Tim Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis Hadir di Desa Jimbaran Wetan, Sidoarjo
Warga Surabaya Adukan Anggota DPRD Jatim ke BK, Diduga Langgar Inpres Efisiensi Anggaran
DLH Surabaya Pastikan Truk Sampah Tabrak Pemotor Bukan Milik Pemkot
Pemkot Surabaya Gelar Job Fair & Edu Fair 2025, Ratusan Lowongan Siap Serap Pengangguran dan Atasi Kemiskinan

Lebih lanjut lagi, Kasubbag TU Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan, Kanwil Kemenkumham Jatim, Rasuka menambahkan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang mengikuti giat kebersihan ini merupakan WBP yang telah dipercayakan untuk menjadi tahanan pendamping (tamping) kebersihan melalui sidang Tim Pengamat Pemasyarakatan (TPP).

“Dalam giat kali ini kami mengerahkan 6 (Enam) WBP yang telah memenuhi syarat menjadi Tamping (Tahanan Pendamping) melalui proses sidang TPP,” pungkasnya.

Sementara itu, Ka.Kplp Lapas Narkotika Kelas IIA Pamekasan, Kanwil Kemenkumham Jatim mengingatkan kepada pengawal serta Narapidana untuk dapat menjaga sikap dan membawa nama baik institusi saat di TMP agar kegiatan dapat berjalan lancar, aman dan terkendali.

“Laksanakan giat kebersihan ini dengan penuh tanggungjawab, karena ini merupakan salah satu bentuk pembinaan kepada kalian (WBP), agar kalian menjadi pribadi yang lebih baik lagi. Kegiatan yang dilaksanakan dengan memotong rumput dan menyapu lingkungan Taman Makam Pahlawan,” tutupnya.(*/hen)

TAGGED: Lapasnarkotika, pamekasan, Peristiwa
admin April 16, 2022
Previous Article Peserta Didik Sespimen Polri 62 Lakukan Penelitian di Polres Garut
Next Article Anom Songot Bikin Gempar Monumen Sampang, Bagikan Takjil untuk Warga

Berita Lainnya

GEMAH Laporkan Dugaan Pemerasan Anggota DPRD DKI Jakarta Terkait Judi Sabung Ayam

5 hours ago

Tim Sosialisasi Program Makan Bergizi Gratis Hadir di Desa Jimbaran Wetan, Sidoarjo

8 hours ago

Warga Surabaya Adukan Anggota DPRD Jatim ke BK, Diduga Langgar Inpres Efisiensi Anggaran

10 hours ago

DLH Surabaya Pastikan Truk Sampah Tabrak Pemotor Bukan Milik Pemkot

18 hours ago
about us

Kabar terbaru di Seluruh Indonesia

All Rights Reserved. Seputar Indonesia Net

Removed from reading list

Undo
Welcome Back!

Sign in to your account

Lost your password?