SURABAYA– Apes bagi Harus Nabidin (26) saat memadu kasih dengan Rida (18) pacarnya. Niat untuk jalan-jalan, malah membuat pemuda kuli bangunan asal Desa Pranti Kec. Sedati Kab Sidoarjo itu berurusan dengan aparat kepolisian.
Pasangan kekasih ini terlibat adu mulut hingga terjadi dugaan penganiayaan di Taman Bungkul Surabaya, setelah sang pacar cemburu menduga ada laki-laki lain.
Kasat Lantas Polrestabes Surabaya
Kompol Arif Fazlurrahman mengatakan, kedua sejoli itu kita amankan di Pos Pam Taman Bungkul setelah anggota Satlantas menerima laporan dari warga.
“Setelah kita amankan dan dimintai keterangan awal, keduanya diserahkan ke Piket Reskrim Polsek Wonokromo. Dugaannya, bermotif cemburu,” kata Kompol Arif, Kamis (29/12/2022).
Keduanya pada Rabu, 28 Desember 2022 sekitar pukul 19.00 WIB pelaku menjemput korban yang sepulang bekerja, selanjutnya diajak jalan-jalan ke alun-alun Surabaya. Disana, kurang lebih 30 menit pelaku dan korban foto , karena gerimis selanjutnya mengajak korban pindah ke Taman Bungkul.
Penganiayaan, bermula pada saat dalam perjalanan pelaku dan korban ribut hingga akhirnya pelaku emosi. Kemudian membentur-benturkan kepalanya dengan memakai helm ke muka korban hingga mengalami benjol memar kebiru-biruan dibawah mata sebelah kirinya.
Sesampai di Taman Bungkul pelaku marah-marah lagi dan merebut HP korban yang tujuannya untuk memblokir nomor telpon laki-laki lain yang dicemburuinya.
Korban tidak mau menjawab yang akhirnya membuat pelaku makin emosi dan langsung memukulkan HP itu ke dahi Korban, hingga korban mengalami benjol ke merah-merahan di dahinya.
“Karena keduanya terlibat adu mulut, korban dan pelaku akhirnya diamankan warga dan selanjutnya diserahkan ke Pos PAM Taman Bungkul,” imbuh Kasat lantas.
Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Wonokromo AKP I Made membenarkan adanya penyerahan pelaku penganiaya pacar. “Iya sudah kami amankan. Saat ini korban masih dimintai keterangannya,” pungkas Made.(*)