SURABAYA– Kematian Tri Silvia (24), janda dua anak yang tergeletak tak bernyawa di Desa Gedangmas, Kecamatan Randuagung, Lumajang terungkap. Rupanya, pelaku pembunuhan itu adalah suami sirihnya berinisial R (35).
Sebulan usai kejadian, tersangka R diamankan anggota Subdit III Jatantas Ditreskrimum Polda Jatim di tempat persembunyiannya di Sampang, Madura, Jumat (2/12/2022) malam.
Kasubdit III Jatanras Ditreskrimum Polda Jatim AKBP Lintar Mahardono meyebutkan jika tersangka disergap saat bersembunyi di kediaman kerabatnya, yang berlokasi di salah satu kawasan, Kabupaten Sampang.
“Benar, tersangka sudah kita tangkap), di luar Kabupaten Lumajang lokasi penangkapannya dan saat ini masih kita mintai keterangan,” sebut Lintar, Senin (5/12/2022).
Informasi yang didapat media ini, saat digiring ke Mapolda Jatim, tersangka mengenakan kaus berkerah warna hitam dan bersarung warna biru. Hingga kini R masih menjalani pemeriksaan.(*)